Es Merah Delima dengan Nangka
Bahan :
- 250 gram watrechesnut siap pakai, tiriskan
- 5 tetes perwarna kue merah
- 75 gram tepung sagu
- 250 ml air, untuk merebus
- 5 buah nangka, buang bijinya, potong dadu kecil
- 750 ml santan dari 1\2 butir kelapa
- 150 gram gula pasir
- 2 lmbar daun pandan, ikat
- Es batu, secukupnya, hancurkan
- Campur waterchesnut dengan pewarna kue, hingga berwarna merah, sisihkan.
- Masukkan tepung sagu ke dalam kantung plastik dan masukkan waterchesnut. kocok sampai semua waterchesnut tertutup tepung.
- Pindahkan waterchesnut ke dalam saringan, ayak. buang tepung yang tidak terpakai.
- Dididihkan air, masukkan waterchesnut, rebus selama 3 menit. Angkat dan pindahkan ke wadah lain. siram dengan air dingin matang, tiriskan.
- Alasi wadah dengan serbet bersih, letakkan waterchesnut di atasnya.
- Saus santan : rebus di atas api kecil, santan, gula pasir, dan daun pandan, sambil diaduk-aduk hingga mendidih. Angkat dan biarkan dingin.
- Siapkan gelas tinggi, masukkan waterchesnut dan potongan nangka. tuangi saus santan dan bubuhi es batu. hidangkan segera.
No comments:
Post a Comment